Prajurit Batalyon Infanteri 134 / Tuah Sakti yang melaksanakan pengamanan pulau terluar P. Nipah sedang bercocok tanam di sekitar pos mereka untuk mengisi kekosongan waktu yang ada. Senin (27/5)
P.Nipah Batam (27/5). Batalyon Infanteri 134 / Tuah Sakti selalu waspada dalam melaksanakan tugasnya sebagai pengamanan pulau terluar karena letaknya sangat srategis yang berada langsung di perbatasan Indonesia – singapura. disamping itu selain dari tugas pokok mereka,para prajurit juga mencoba untuk mengisi kegiatan aktivitas mereka dengan salah satunya bercocok tanam di sekitar pos mereka. hal ini dilakukan dengan tujuan disamping untuk mengisi waktu kosong para Prajurit Yonif 134/TS juga menjaga dan merawat kelestarian lingkungan Pulau Nipah dengan penghijauan dimana pulau tersebut masih sangat membutuhkan lingkungan hijau berhubung keadaan struktur tanah di Pulau tersebut tandus. (penrem033wp)
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.