Danrem 033/WP Brigjen TNI Deni K. Irawan hadiri upacara peringatan HUT Ke 67 Bhayangkara

danremKomandan Korem 033/WP Brigjen TNI Deni K. Irawan menghadiri peringatan HUT Bhayangkara ke-67 yang digelar di lapangan Mapolda Kepri, Kelurahan Batu Besar,  Kecamatan Nongsa. Batam.. Selaku Inspektur Upacara pada acara tersebut Kapolda Kepri Brigjen (Pol) Endjang Sudrajat. Senin (01/07/13)

Batam (1/7).   Polisi Republik Indonesia (Polri) merayakan hari jadinya yang ke-67 pada hari ini 1 Juli 2013, Polri merayakan dengan menyelenggarakan Upacara di  lapangan Mapolda Kepri, Kel, Batu Besar,  Kec.Nongsa. Batam.   Selain dihadiri pejabat teras Polri lainnya, dihadiri juga oleh Gubernur Kepri & Wakil Gubernur Kepri, unsur pimpinan FKPD Kepri, Unsur FKPD Kota Batam, tokoh Masyarakat, Agama dan Pemuda serta unsur Muspida lainnya. dan Inspektur Upacara Brigjen (Pol). Endang Sudrajad sekaligus memberikan Piagam penghargaan kepada 4 Orang Tokoh Masyarakat yang telah membantu dan mensukseskan tugas polri di wilayah Kepri. Kemudian dilaksanakan Syukuran HUT Polri Ke. 67. bertempat di gedung lancang kuning. 

Peringatan HUT ke-67 Bhayangkara kali ini mengangkat tema “Sinergitas Kemitraan dan Anti KKN, Wujudkan Pelayanan Prima, Penegakan Hukum dan Keamanan Dalam Negeri, Mantap Sukseskan Pemilu 2014”. terlaksana dengan tertib dan aman.  (penrem033wp)

Komentar ditutup.