KOREM 033/WIRA PRATMA ( Maret 21). Komitmen kebersamaan yang ditunjukan melalui Sinergitas antara TNI dengan Masyarakat Kepri Umumnya dan Batam Khususnya, akan selalu mengedepankan kepentingan masyarakat dan tetap menjaga kemanunggalan TNI dengan rakyat serta membantu Pemerintah Daerah dalam hal pemerataan pembangunan di wilayah Kepri. Kegiatan GNIB ini mempunyai nilai positif untuk menumbuhkan budaya gotong-royong, juga untuk membangun kepentingan bersama yang hampir hilang. Pencanangan kegiatan Gerakan Nasional Indonesia Bersih (GNIB) TA. 2014 dilaksanakan/bertempat di Lapangan Lancang Kuning, Batu Ampar, (Jumat 21/3)
Acara diawali apel pengecekan pasukan, dengan Irup Dandim 0316/Batam Letkol Arh Harvin Kidingallo, yang dihadiri oleh Danyonif 134/TS Mayor Inf Persada alam, Pasi Bhakti rem 033/WP Mayor Inf Hendra.M, Kadis Kebersihan Kota Batam dan Tokoh Masyarakat serta undangan lainnya. Adapun sasaran pengerjaan yang dilakukan adalah Pembersihan selokan/Parit Masjid Al Mardhootillah batu ampar sampai ke Rusun Lancang kuning. Kel. Sei Jodoh, Kec. Batu Ampar.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 520 Orang yang terdiri dari Personil Kodim 0316/Batam 80 Org, Yonif 134/TS 200 Org, Lanal Batam 2 Peleton, Satpol PP 1 Peleton, Dinas Kebersihan Kota Batam 2 Peleton, OKP 1 Peleton, Polresta Barelang 1 Peleton, FPI 20 Org.
Kegiatan pencanangan GNIB TA. 2014 dan kegiatan Gotong-royong bersama di Kel.Sei jodoh Kec. Batu Ampar, berjalan dengan lancar. (penrem033wp)