Sebanyak 30 orang murid Taman Kanak-kanak AT – TAUBAH didampingi oleh para guru pembimbing berkunjung ke Markas Batalyon Infanteri Raider 134/TS, Barelang Batam. Kedatangan mereka disambut langsung oleh orang prajurit yang membimbingnya, Antusias dan penuh keceriaan diraut wajah anak-anak saat masuk Mako Yonif Raider 134/TS. Adapun tujuan Kunjungan ini untuk mengenal lebih dekat profesi TNI AD dan tugas-tugasnya terkhusus Yonif Raider 134/TS. Harapan kami anak-anak dapat melihat secara langsung bagaimana keseharian dan tugas TNI AD serta menumbuhkan kecintaan terhadap TNI.
Dalam kesempatan tersebut, Danyonif Raider Mayor Inf Tommy Anderson, MPICT juga menyampaikan terimakasih atas kunjungan murid TK AT – TAUBAH beserta rombongan. Murid TK itu diajak melihat peragaan Baris Berbaris prajurit, keseragaman dan kekompakan dalam gerakan menjadikan daya tarik anak-anak. Selain itu juga berkesempatan bermain bersama dengan para prajurit Raider 134/TS.
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.