Korem 033/WP. Senin 15/10. Kasiops Korem 033/WP Kolonel Inf Ariful Mutaqin sebagai Irup pada upacara bendera Senin yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Makorem 033/Wira Pratama Jln Sei Timun Simpang Senggarang Tanjungpinang dengan peserta upacara Prajurit dan Anggota PNS Makorem 033/Wira Pratama. Pada pelaksanaan Upacara tersebut Kasiops Korem 033/WP Kolonel Inf Ariful Mutaqin membacakan Amanat Pangdam I/BB yang dalam amanatnya Pangdam I/BB mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada seluruh Prajurit dan PNS yang terlibat, baik langsung maupun tidak langsung dalam operasi pengamanan VVIP kunjungan kerja Presiden RI dan Ibu Hajah Iriana Joko Widodo, pada pembukaan MTQ tingkat nasional KE-XXVII,
Pangdam juga mengingatkan saat ini sudah memasuki musim penghujan, dimana curah hujan akhir-akhir ini cukup tinggi di beberapa wilayah kodam i/bukit barisan, sehingga mengakibatkan beberapa wilayah mengalami banjir. terkait dengan hal tersebut, saya perintahkan kepada para komandan satkowil agar tanggap dan melakukan langkah-langkah untuk mengantisipasi setiap kemungkinan terjadinya bencana yang sewaktu-waktu dapat terjadi. Dan melaksanakan langkah-langkah penanggulangan dampak bencana alam dengan mengerahkan seluruh potensi yang dimiliki oleh satuan baik personel maupun alat peralatan yang ada secara optimal.
Disamping itu, Pangdam i/BB juga mengingatkan hal lain yang tidak kalah penting, kembali saya mengingatkan tentang penggunaan media sosial. seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi komunikasi dan informasi, saat ini pengaruh media sosial sangat luas dalam kehidupan baik individu, keluarga, kelompok bahkan mampu mengubah tata kehidupan berbangsa dan bernegara dan mengharapkan para prajurit dan PNS Kodam I/Bukit Barisan semakin cerdas dalam menyikapi informasi di media sosial dan berita yang sedang berkembang. Disamping itu, perlu saya ingatkan kepada seluruh prajurit dan pns kodam i/bukit barisan tentang bahaya penggunaan narkoba dan jangan pernah bermain-main dengan narkoba! sanksi hukum sudah jelas yakni sampai dengan pemberhentian tidak dengan hormat, dan saya tidak akan segan-segan menindak tegas para pengguna maupun pengedar narkoba. untuk itu, saya instruksikan kepada para komandan satuan agar membudayakan tindakan tegas kepada oknum pelanggar narkoba di satuan jajarannya, sehingga Kodam I/Bukit Barisan bersih dari narkoba. (penrem033).
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.