Monthly Archives: Desember 2018

KOREM 033/WP GELAR DOA BERSAMA UNTUK KORBAN TSUNAMI DI BANTEN DAN LAMPUNG


WhatsApp Image 2018-12-28 at 18.17.25.jpegKorem 033/WP, Jumat 28/12/2018 Sebagai bentuk turut berduka atas bencana tsunami di Banten dan Lampung, Korem 033/Wira Pratama dan Kodim 0315/Bintan melaksanakan doa bersama di Masjid dan Gereja yang ada di Kota Tanjungpinang.

Doa bersama ini dipusatkan di Masjid Agung Kota Tanjungpinang dan Gereja Pantekosta Pusat Surabaya (GPPS) di jalan Wiratno Tanjungpinang. Selain doa bersama juga dilaksanakan Pengalangan Dana untuk korban bencana tsunami di Baca lebih lanjut

LETKOL CZI FERRY KRISWARDANA, S.SOS MENJABAT DANDIM 0318/NATUNA


WhatsApp Image 2018-12-28 at 14.06.10.jpegKorem033/WP, Jumat, 28/12,  bertempat di Gedung Serba Guna Korem 033/Wira Pratama berlangsung serah terima jabatan Dandim 0318/Natuna dari Letkol Inf Yusuf Rizal, S.Sos kepada Letkol Czi Ferry Kriswardana, S.Sos. Serah terima jabatan ini dipimpin langsung oleh Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos. Dalam sambutannya Danrem 033/Wira Pratama mengucapkan terimakasih kepada Letkol Inf Yusuf Rizal, S.Sos atas pengabdian yang diberikan selama menjabat Dandim 0318/Natuna dan berharap agar selalu menjaga silahturahmi yang sudah terjalin Baca lebih lanjut

MABESAD KIRIM 28 TRUK LOGISTIK BANTUAN KEMANUSIAAN BAGI KORBAN TSUNAMI


IMG_20181227_184347_136Korem 033/WP,27/12, Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad) mengirimkan bantuan kemanusiaan kepada warga masyarakat terdampak tsunami Selat Sunda di wilayah Banten dan Lampung sejumlah 28 truk dengan total keseluruhan senilai Rp. 4 Milyar. Demikian disampaikan Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Candra Wijaya usai mengikuti acara pemberangkatan pemberian bantuan kemanusiaan di lapangan Mabesad, Jakarta Pusat, Kamis pagi (27/12/2018). Pengiriman bantuan kemanusiaan tersebut diberangkatkan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa yang didampingi para Pejabat teras di lingkungan Mabesad dan Mitra TNI AD. Dikatakan oleh Kadispenad bahwa pengiriman bantuan kemanusiaan ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI AD dan Baca lebih lanjut

Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, S. Sos & Keluarga Mengelar Open House Natal TA. 2018


Presentation1.jpgKorem 033/WP, Selasa, 25/12, Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Gabriel Lema, S. Sos dan keluarga mengelar Open House Natal tahun 2018 Gedung Serba Guna Makorem 033/Wira Pratama di Jln Sei Timun KM 14 Tanjungpinang. Perayaan Natal 25 Desember dan Tahun Baru 2019 tersebut dengan tema, ”Jadikan Hikmah Tahun 2018 Sebagai Perwujudan Profesionalitas Prajurit dan PNS TNI AD Untuk Rakyat”. Tampak tamu undangan, Bapak Gubernur Kepri Bapak H, Nurdin Basirun, Kapolda Kepri, Danlantamal IV TPI, Walikota Tanjungpinang, FKPD Kepri, tamu undangan Baca lebih lanjut

Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos: Pos Babinsa adalah rumah rakyat


WhatsApp Image 2018-12-22 at 16.08.11Korem, Sabtu 22/12, “Pos Babinsa merupakan rumah rakyat tempat berinteraksi antara Babinsa dan empat pilar desa dengan masyarakat, dalam konteks untuk menciptakan rasa aman dan nyaman dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara”, demikian yang dikatakan Danrem 033/Wira Pratama, Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos dalam sambutannya pada acara peletekan batu pertama pos Babinsa Desa Gunung Kijang, Kabupaten Bintan. Dalam sambutannya, Danrem 033/Wira Pratama juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pemerintah daerah Kab. Bintan, Baca lebih lanjut

Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Sos, Irup Upacara Di Hari Ibu


  • KIMG-20181222-WA0029Korem 033/WP, Sabtu, 22/12, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Sos, Irup pada upacara peringatan hari Ibu ke 90 tahun 2018 yang di laksanakan di lapangan Makorem 033/Wira Pratama. Dalam Upacara peringatan hari Ibu tersebut sebagai Komandan upacara Kapten Caj Rina Herlina dan Pelda Timtim pembaca UUD 1945. Upacara Memperingati Hari Ibu ke-90 tahun 2018 yang merupakan sebuah momentum kebangkitan bangsa dapat dilaksanakan dengan hitmad dan aman. Danrem 033/Wira Pratama membacakan sambutan menteri Pemberdayaan Perempuan dan perlindungan Anak RI Ibu Yohana Yembise yang menyampaikan : mengingatkan kembali sejarah perjuangan kaum perempuan yang Baca lebih lanjut

Panglima TNI Resmikan Pengunaan Rumah Sakit, Pelabuhan Kapal Selam serta Kompi Komposit Terintegrasi Di Natuna


PEN_2644.JPGKorem 033/WP, Selasa, 18/12, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, didampingi KASAL, KASAU, KASAD, Komisi I DPR RI, Pangdam I/BB Mayjen TNI M. Sabrar Fadhilah, Gubernur Kepri, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gebriel Lema, Sos serta pejabat TNI dan FKPD Prov Kepri dan Kab. Natuna meresmikan pengunaan Rumah Sakit Integrasi, sekaligus kegiatan Baksos seperti Pengobatan masal, Sunatan, operasi bibir sumbing, dan lainnya. Baca lebih lanjut

Cek Kesiapan, Pangdam I/BB Mayjen TNI M. Sabrar Fadhilah Tinjau Pangkalan Kapal Selam Di Natuna


PEN_2291.JPGKorem 033/WP, Senin, 17/12, Pangdam I/BB Mayjen TNI M. Sabrar Fadhilah besrta Ibu tiba di bandara Ranai tepat pukul 14.00.wib, Didampingi Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Sos, serta para Asisten Kodam I/BB meninjau lokasi Pangkalan Kapal Selam Selatlampa Natuna. Pada kesempatan pertama, Pangdam I/BB Mayjen TNI M. Sabrar Fadhilah diampingi Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Sos, dan para Asisten Kodam I/BB dan Baca lebih lanjut

PANGKALAN KAPAL SELAM SIAP DIRESMIKAN PANGLIMA TNI DI NATUNA


Presentation1.jpgKorem 033/WP, Minggu, 16/12, rencana kunjungan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Natuna masuk tahap akhir, berbagai kegiatan dilaksankan termasuk gladi bersih upacara. Upacara Parade dimulai sekitar pukul 08.00. Wib. disaksikan langsung Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, Sos, Danlantamal IV TPI serta perwakilan dari MABES TNI.

Upacara diawali dengan parade pasukan yang terdiri dari Yon Komposit dan Kompi Komposit Marinir. Baca lebih lanjut