Korem 033/WP Gelar Doa Bersama Memperingati Hari Juang TNI AD

WhatsApp Image 2019-12-13 at 13.40.46.jpeg

Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD tahun 2019, Korem 033/WP melaksanakan syukuran dan doa bersama di Masjid AR Ridho di Jln Sei Timun KM 14 Senggarang, Doa bersama juga dilaksanakan umat Kristiani di Auning Makorem 033/WP, yang di Pimpin langsung Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema, S. SOS. dan menyampaikan Doa bersama tersebut untuk mengenang kembali sejarah lahirnya TNI AD. Doa ini juga diharapkan dapat memupuk semangat dan jiwa korsa prajurit-prajurit TNI AD dalam meningkatkan pengabdian kepada bangsa dan negara Indonesia serta memantapkan kemanunggalan TNI AD dengan rakyat guna mewujudkan TNI AD yang kuat.

Dengan Tema syukuran TNI Angkatan Darat Adalah Kita, Korem 033/WP bertekad untuk meningkatkan perannya dalam membantu tugas pokok TNI AD, baik tugas militer untuk perang maupun tugas militer selain perang atau misi kemanusiaan, terutama yang berkaitan dengan membantu kesulitan rakyat,”.

Diacara ini juga hadir para Kasi Korem 033/WP, Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Korem 033/WP, para tokoh/pimpinan masyarakat, Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Korem 033/WP.

Komentar ditutup.