Ny. Alin Gabriel Lema Ketua Persit Koorcab Rem 033 PD I Bukut Barisan, beserta pengurus gelar kegiatan Jum’at barokah kali ini menyasar kepada masyarakat di Pelantar Kota Tanjungpinang serta warga yang kurang mampu dengan memberikan bingkisan berupa makanan ringan dan senek. Ibu Ketua yang di dampingi Pengurus, terlihat membagi-bagikan bingkisan dalam kegiatan Jum’at barokah ini yang merupakan wujud empati dan kepedulian Persit kepada warga masyarakat yang membutuhkan, dengan harapan bingkisan tersebut bermanfaat.
Bapak Ridho yang sehari-hari berada di pelantar Kota tanjungpinang ini juga menerima makanan ringan dan senek dari Ketua Persit dan mengucapkan rasa terimakasih kepada Persit Koorcab Rem 033 PD I Bukut Barisan yang berkenan memberikan bantuan bingkisan dan makanan ringan serta senek. Semoga kegiatan seperti ini terus berkelanjutan serta selalu mendapat rahmad dari Tuhan Yang Maha Esa
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.